Kontes Menulis - Jika Kamu Bisa Kembali ke Awal Ramadhan, Apa yang ingin kamu perbaiki?

in #writing6 years ago

Hai Steemians..

Ramadhan sudah memasuki minggu terakhir dan kita akan merayakan hari kemenangan, tapi apakah kita sendiri yakin bahwa kita termasuk dalam golongan orang-orang yang menang. Ya... Semoga saja kita termasuk dalam golongan yang meraih kemenangan, Aaminn.

Di minggu terakhir bulan penuh berkah ini saya kembali ingin berbagi sedikit SBD yang saya punya kepada teman-teman steemian semua. Sebelum Ramadhan saya telah mengadakan kontes Ramadhan Giveaway berhadiah 6 SBD yang pertama dengan tema Apa persiapanmu menyambut Ramadhan dan 6 Juni lalu saya telah mengumumkan pemenang Ramadhan Giveaway yang kedua dengan tema Apa yang membuat kamu bertahan di steemit?

Pada kesempatan ini saya menyediakan hadiah yang sama tetapi untuk kontes menulis dengan tema Jika Kamu Bisa Kembali ke Awal Ramadhan, Apa yang Ingin Kamu Perbaiki ?.



Hadiah

Kontes akan memberikan hadiah total sebesar 6 SBD dengan rincian

3 SBD untuk 1 orang pemenang pertama;
2 SBD untuk 1 orang pemenang ke dua;
1 SBD untuk 1 orang pemenang ke tiga

Syarat-syarat

Nah, teman-teman steemian yang berminat, silahkan mengikuti kontes ini dengan syarat dan ketentuan sebagai berikut :
  1. Kontes ini khusus untuk steemian dengan reputasi lebih kecil atau sama dengan 50;
  2. Membuat tulisan dalam bahasa, dengan tema yang dimaksud, merupakan karya sendiri, tidak plagiat;
  3. Tulisan mengandung minimal 300 kata;
  4. Sertakan gambar/banner kontes di atas sebagai gambar pertama;
  5. Sertakan tag #ramadhanmubarak, tidak harus di urutan pertama;
  6. resteem tulisan ini sebagai bentuk dukungan dan menyebarluaskan informasi;
  7. Masukkan tautan entry Anda di bilah komen artikel ini;
  8. Tulisan yang disertakan harus masuk terakhir pada hari Selasa, tanggal 12 Juni 2018.[]

Sort:  

Wah boleh nih bun ikutan lagi😊

Ya @anitacarolina, ditunggu entry nya

Sekarang minimal 300 kata. 😀

Kontes yang kedua syaratnya 400 kata, mau liat perbandingannya

Ok..siip bun😊

Hehehe iya2 ,ntr diliat aja ya ada ga 300 kata😊

You just received a Tier 0 upvote! Looking for bigger rewards? Click here and learn how to get them or visit us on Discord
If you would like to opt out of receiving comments reply with STOP

Kalau ini kudu ngikut dah...hehehe

Yup... kudu diramaiken ini :D

Lagi mikir,,apa yaa...hahah

Jangan lama-lama mikirnya, ntar lewat waktunya :)

Buahahahahakkk....jangan menekan saya Bu,,jadi nggak bisa mikir malah,,hahaha.. :-D

Hahaha... oke.. take your time..

Do’a Rasulullah saw di akhir Ramadhan~

“Yaa Allah! Janganlah Engkau jadikan puasa ini sebagai puasa yang terakhir dalam hidupku. Seandainya Engkau menetapkan sebaliknya, maka jadikanlah puasaku ini sebagai puasa yang dirahmati, bukan puasa yang sia-sia.”

“Seandainya masih ada padaku dosa yang belum Engkau ampuni atau dosa yang menyebabkan aku disiksa karenanya, sehingga terbitnya fajar malam ini atau sehingga berlalunya bulan ini, maka ampunilah semuanya wahai Dzat Yang Paling Pengasih dari semua yang mengasihi.”

“Yaa Allah! Terimalah puasaku dengan se-baik² penerimaan, perkenan, kema’afan, kemurahan, pengampunan & krridhaan-Mu. Sehingga Engkau memenangkan aku dengan segala kebaikan, segala anugerah yang Engkau curahkan di bulan ini.”

“Selamatkanlah aku dari bencana yang mengancam atau dosa yang berterusan. Demikian juga, dengan rahmat-Mu masukkanlah aku ke dalam golongan orang² yang mendapatkan (keutamaan) di Lailatul-Qadar. Malam yang telah Engkau tetapkan lebih baik dari seribu bulan.”

“Semoga perpisahanku dengan bulan Ramadhan ini bukanlah perpisahan untuk selamanya & bukan juga pertemuan terakhirku. Semoga aku dapat kembali bertemu dgn Ramadhan mendatang dalam keadaan penuh harapan & kesejahteraan.”

“Aamiin aamiin Yaa Mujiibas-Saailiin”

Aku akan selalu merindukanmu yaa Ramadhan…

Aamin.. selamat idul fitri, mohon maaf lahir bathin

Selamat iedul fitri jg, maaf lahir dan batin yaa

Ijin resteem, aku share juga ke group ksi-tw, banyak yang baru biar mereka pada ikut mba rayfa

Makasih @ainee.. ditunggu partisipasi teman-teman ksi-tw.. kalian keren-keren :)

Kontes yang menarik, sederhana dan bermanfaat.

Makasih @benimardaniat, sayangnya Beni gak bisa ikut lagi ya :)

Makasih @dwiitavita, sukses itu kalau teman-teman ksi-tw ikut meramaikan :)

Siap, insyaAllah teman2 antusias untuk ikut.

Alhamdulillah... :)

Hmmm ada udang di balik peyek

Bukan hanya udang, kacang juga ada kayaknya. Jangan telat lagi ikut kontes bang @sentanu74

Yahh kemarin kan cuma iseng doang. Nek di sengaja buat kayaknya malah macet ide. Muehehehe

Jiaah.. Padahal sy pingin baca tulisannya

Pengen ngikut mba tapi bingung.. 😮

Gak usah bingung-bingung, ayo ikutan :)

Insya allah mba.. Semoga saya bisa 😊

Bagus Bang. Sedang mempersiapkan.

Apa iya saya seganteng itu, sampe dipanggil bang :D