Ngintip Trend Baju Gamis Terbaru untuk Persiapan Rajaban

in #steempress5 years ago

Ngintip Trend Baju Gamis Terbaru untuk Persiapan Rajaban


Sepulangnya sholat subuh, Ayah Fahmi cerita kalau peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW di masjid dekat rumah kami akan diselenggarakan sekitar tanggal 11 Rajab. Saya sedikit terkejut, secara untuk itu kami sama sekali belum ada persiapan.

Karena di rumah kami ada santri anak mengaji, jadi sudah biasa kalau ada peringatan Maulid Nabi atau Isra Miraj, mereka anak didik akan tampil pada acara tersebut. Sebagai guru ngajinya, ya suami yang selalu mempersiapkan semuanya. Mulai materi yang akan dibawakan oleh para santri, membuat proposal untuk disampaikan kepada penduduk kampung sekitar, sampai melatih anak-anak supaya bisa tampil maksimal.

Kalau sekitar tanggal sebelas, berarti waktu yang tersisa hanya sekitar dua puluh hari lagi. Ya, dengan kata lain kami harus ngebut membuat materi untuk para santri, melatih mereka setiap malam, membuat proposal dan mengunjungi penduduk dari rumah ke rumah sebagai bentuk apresiasinya, sampai memilih pakaian untuk tampil nanti pada hari H dan jika sempat dekorasi panggung juga biasanya bagian kami.

Kalau sepulangnya dari sekolah suami langsung membuat proposal dan mencari bahan materi untuk anak didik, saya sendiri mulai mencari bahan untuk dekorasi dan pakaian saat tampil nanti. Bukan mengada-ada, tetapi paling tidak anak-anak harus tampil maksimal. Acara peringatan Isra Miraj bakal jadi ajang anak didik santri menampilkan kebolehannya di depan orang tua mereka sekaligus masyarakat umum. Karenanya acara setahun sekali ini jangan sampai terkesan biasa bagi tamu undangan.

Sebenarnya seragam anak didik yang kami beli tahun lalu juga masih cukup bagus. Malah sisa kain beberapa meter masih ada karena saat menerima uang dari blogger dan teman TKI di Taiwan sebagai donatur pondok mengaji kami, saya langsung membelikan semuanya. Jadi untuk penampilan nanti, jika uang kas tidak mencukupi, bisa disiasati dengan pernak pernik pada kerudung atau sarung bagi anak santri putranya.

Saya dan suami pun sepakat kalau tahun ini tidak perlu membuat pakaian seragam. Selain dana bisa dipakai untuk keperluan lain, juga sebentar lagi kan mau lebaran. Jadi kalau beli baju beberapa kali rasanya sayang banget. Saya disarankan suami beli gamis jadi saja. Hanya biar bisa terpakai di acara lain, memilih baju gamisnya harus benar-benar. Dan saya pun hunting trend baju gamis terbaru.

Berbicara soal trend busana muslim memang selalu menarik untuk dibahas. Bagaimana tidak, sebab trend busana muslim itu sendiri selalu menciptakan inovasi dan terobosan terbaru dari masa ke masanya. Ya, seperti baju gamis yang akan saya cari, yang memang pada saat ini banyak digandrungi oleh semua kalangan.

Tanpa banyak panjang lebar lagi, beberapa trend baju gamis terbaru yang berhasil saya dapat dan jadi rekomendasi adalah:

Gamis Brokat Sandy


Material dari gamis brokat Sandy ini terbuat dari bahan kombi spandek korea berkualitas tinggi, sehingga tampak lebih anggun dan menawan. Untuk memberikan kenyamanan yang maksimal saat digunakan, gamis brokat tersebut sudah diberi karet di bagian pinggang belakang. Adapun mengenai beberapa varian warna yang bisa kita pilih, mulai dari abu, cokelat, navy, dan dusty. Untuk harganya, gamis brokat Sandy ini bisa didapatkan dengan harga Rp.250 ribuan saja.


 

Gamis Pesta Elegan Aurora


Gamis merk Aurora ini mengusung nuansa yang elegan, cocok ketika digunakan untuk menghadiri acara-acara formal seperti pesta pernikahan, peresmian, dan acara peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW nanti di masjid dekat rumah. Materialnya terbuat dari bahan tile payet pasir berkualitas tinggi, dengan kombinasi selandang ceruti. Selain dapat menunjang penampilan, gamis pesta Aurora ini juga sepertinya nyaman dan adem saat dipakai. Ada beberapa varian warna pilihan mulai dari maroon, navy, pink, putih, salem, dan kubus. Lantas, berapakah harganya? Mengenai harga, gamis pesta Aurora tersebut dijual dengan harga sekitar Rp. 310 ribuan.


 

Gamis Remaja Terbaru Renata by Sofia


Gamis Renata by Sofia ini menggunakan material berbahan wolfis kombinasi katun, yang memiliki tekstur lembut dan adem. Bukan hanya itu saja, terdapat pula kancing di bagian depan yang dapat memudahkan remaja saat memakainya. Tersedia ukuran M dengan panjang mencapai 131cm, sedangkan ukuran lingkar dadanya sekitar 97 cm. Ada beberapa varian warna pilihan seperti pink, cokelat, army, kubus, orange, dan lavender. Jika ada anak santri putri berminat, maka gamis Renata by Sofia ini bisa didapatkan dengan harga Rp. 230 ribuan saja.


 

Gamis Syar’i Jumbo Sagita


Pilihan ini jatuh jika ingin tampil syar’i dengan balutan nuansa modis. Ya, gamis dari Sagita menggunakan material berbahan sifon ceruti babbydol lapis puring, yang membuatnya sangat nyaman saat dipakai. Bahkan yang lebih menariknya lagi, terdapat detail list emas disekelilingnya lho. Untuk memudahkan penggunanya, gamis sudah dibekali dengan resleting di bagian depannya. Adapun mengenai varian warna yang tersedia seperti abu, cokelat muda cokelat susu, dusty, hijau, kubus, maroon, navy, olive, dan ungu dusty. Gamis jumbo Sagita ini dijual dengan harga Rp. 270 ribuan.


 

Gamis Katun Terbaru Citra


Trend baju gamis terbaru berikutnya yang saya bookmark, yakni gamis katun dari Citra. Ya, sesuai dengan namanya, gamis ini terbuat dari bahan katun berkualitas tinggi, serta bagian lengannya diberi karet sehingga nyaman saat dipakai. Terdapat pula tali pinggang dengan saku dikedua sisi sampingnya. Tersedia 3 varian warna pilihan seperti dusty, hijau, dan navy. Mengenai harga, Gamis katun Citra ini bisa kita dapatkan dengan harga Rp 150 ribuan saja.


Itulah beberapa trend baju gamis terbaru yang sedang hits, dan saya siap perlihatkan kepada suami sebagai pertimbangan kira-kira bagusnya pilih yang mana. Kalau teman-teman merasa cocok juga, semoga bisa dijadikan sebagai bahan referensi, ya.

Adapun buat suami, kebetulan ia punya kain batik beberapa meter yang diberi dari SMA kejar paket Ponpes di Citiis dimana setiap akhir pekan ia ikut mengajar pelajaran MIPA di sana. Lumayan, kalau sudah ada bahan, suami tinggal bawa ke penjahit untuk segera dijahit.


Posted from my blog with SteemPress : http://tehokti.com/trend-baju-gamis-terbaru.html

Sort:  

Congratulations @tehokti! You have completed the following achievement on the Steem blockchain and have been rewarded with new badge(s) :

You published more than 300 posts. Your next target is to reach 350 posts.

You can view your badges on your Steem Board and compare to others on the Steem Ranking
If you no longer want to receive notifications, reply to this comment with the word STOP

To support your work, I also upvoted your post!

Do not miss the last post from @steemitboard:

Valentine's day challenge - Give a badge to your beloved!
Vote for @Steemitboard as a witness to get one more award and increased upvotes!

According to the Bible, Charity Means Love (4 of 5)

(Sorry for sending this comment. We are not looking for our self profit, our intentions is to preach the words of God in any means possible.)


Comment what you understand of our Youtube Video to receive our full votes. We have 30,000 #SteemPower. It's our little way to Thank you, our beloved friend.
Check our Discord Chat
Join our Official Community: https://beta.steemit.com/trending/hive-182074