Manfaat Seblak Untuk Kesehatan

in #makanan6 years ago (edited)

Seblak sudah menjadi santapan yang banyak digemari oleh masyarakat Indonesia. Makanan pedas yang gurih ini memiliki cita rasa yang khas yang membuat banyak orang ketagihan memakannya. Makanan khas Bandung ini terasa sangat nikmat dan sangat digemari oleh para pecinta kuliner pedas. Selain itu, campuran daging dan vitamin c yang terdapat pada seblak juga bisa menjadi asupan nutrisi yang bermanfaat untuk tubuh.

Kali ini kami akan membahas beberapa manfaat seblak yang tentunya baik untuk kesehatan. Tetapi anda harus bijak dalam mengkonsumsinya, karena memakan makanan pedas yang berlebihan malah bisa menimbulkan penyakit lainnya.

 1. Mencegah Kanker

 Cabe merupakan salah satu bumbu utama pembuatan seblak pada umumnya. Banyak zat yang bermafaat bagi tubuh yang terdapat di dalam cabe, salah satunya kapsiasin yang bisa mencegah kanker karena zat ini bisa membunuh sel-sel kanker yang membahayakan tubuh.  Tetapi konsumsi cabe yang berlebihan juga bisa membahaykan tubuh, selain dapat merusak lambung, konsumsi makanan pedas secara berlebihan bisa menyebabkan diare yang membuat anda kehilangan cairan tubuh.

2. Menyehatkan Jantung

Kandungan pada cabe sudah terbukti secara ilmiah bisa menyehatkan jantung anda. Hal ini dikarenakan cabe mengandung senyawa yang membuat jantung anda lebih aktif dan pastinya lebih sehat.

3. Sumber Protein

Protein yang terdapat pada daging sebagai resep dan cara membuat seblak sangat bermanfaat untuk tubuh karena memiliki kandungan protein yang tinggi. Protein sangat penting untuk pertumbuhan anak, asupan protein yang cukup bisa membuat pertumbuhan anak akan lebih cepat dan tubuhnya akan semakin kuat.

4. Sumber Vitamin C

 Kandungan vitamin C yang tinggi pada seblak sangat penting untuk kesehatan dan bisa mencegah penyakit. Vitamin C berfungsi sebagai antioksidan yang bertujuan menahan oksidasi sel-sel tubuh yang disebabkan oleh radikal bebas. Hal ini membuat tubuh kita lebih siap saat menghadapi perubahan cuaca yang biasanya membuat tubuh kita rentan terhadap penyakit. Selain itu vitamin C yang terdapat pada cabe juga bisa menyehatkan kulit. Vitamin C bisa membuat kulit semakin kencang dan mencegah penuaan dini pada wajah anda.

5. Menurunkan Berat Badan

Seperti kita ketahui, kita akan berkeringat saat memakan seblak. Hal ini dikarenakan metabolisme kita akan meningkat karena seblak yang kita makan. Hal ini membuat tubuh kita membakar makanan di dalam tubuh dan bisa menurunkan berat badan yang berlebih. Jadi tidak salah jika banyak kaum hawa yang menyukai seblak, karena seblak bisa membuat tubuh langsing karena sangat efektif dalam menurunkan berat badan.

6. Menghilangkan Stress

 Banyak yang tidak tahu kalau memakan makanan yang pedas bisa menghilangkan stress. Efek kejut pada lidah saat memakan makanan yang pedas membuat tubuh kita menghasilkan hormon yang  bisa menghilangkan stress.  Jadi makan seblak sangat cocok saat anda yang sering mengalami stress dikarenakan rutinias sehari-hari.

Kesimpulan

Seblak adalah makanan yang menyehatkan jika dikonsumsi dengan kadar yang seimbang. Vitamin C dan protein pada seblak bisa membuat tubuh anda semakin sehat dan tentunya tubuh anda tidak akan mudah terserang penyakit. Tentu saja tidak disarankan untuk mengkonsumsi seblak secara berlebihan. Anda bisa menjadikannya santapan siang, atau malam hari ketika tubuh anda telah memakan sayuran yang cukup yang bisa anda dapat dari makanan lain. Pola makan yang sehat sangat penting untuk anda terapkan jika anda menginginkan tubuh yang sehat yang tentunya tidak mudah terserang penyakit yang merugikan kesehatan.

Sort:  

Bagi yang menginginkan resep seblak, silahkan kunjungi link berikut:
https://selerasa.com/resep-seblak-telur