KWB Melakukan Khitanan Massal


BOGOR, Kabarpidiejaya.com | Sekitar 74 anak dari 14 desa di Kecamatan Jonggol Kabupaten Bogor mengikuti khitanan massal yang diselenggarakan Karukunan Warga Bogor (KWB) bekerjasama dengan Yayasan Alya Fashiha, Prayoga Tohaga, Puskesmas Jonggol, Koramil Jonggol dan Polsek Jonggol.

Acara yang berlangsung di Kantor Kecamatan Jonggol, Kabupaten Bogor, Minggu, (23/12/2018) tersebut dihadiri oleh pengurus KWB Kab. Bogor.

H. Herman, selaku Ketua KWB Jonggol mengatakan bahwa kegiatan ini adalah salah satu bentuk kepedulian KWB kepada masyarakat, yang merupakan salah satu amanah yang disampaikan oleh Ketua KWB Kab. Bogor - Dace Supriadi, agar kader dan pengurus KWB dari tingkat Kecamatan hingga tingkat desa menjadi organisasi yang berguna di lingkungan.

"Amanah ini kami lanjutkan dengan bukti nyata berkegiatan," ungkap H. Herman.

Sementara itu H. Ramilus, yang mewakili Ketua KWB Kab. Bogor menambahkan, bahwa pengurus dan kader KWB memang diharapkan mampu menjalankan program KWB untuk kemajuan, kesehatan, pendidikan dan kesejahteraan.

"Apa yang dilakukan KWB Jonggol salah satu contoh dari KWB yang terdapat di Kab. Bogor. Dari 40 pengurus tingkat kecamatan, kegiatan KWB Jonggol yang memang lebih produktif," jelas Ramilus.



Posted from my blog with SteemPress : http://kabarpidiejaya.com/2018/12/kwb-melakukan-khitanan-massal/