Formab Sukses Gelar Mubes, M Afdhal Terpilih Sebagai Ketua Umum

in #indonesia5 years ago

Forum Mahasiswa Bireuen (Formab) Lhokseumawe-Aceh Utara menggelar acara musyawarah besar (mubes) yang ke 3 serta pemilihan kepengurusan untuk masa periode berikutnya, di ruang oproom kantor bupati Bireuen, Sabtu, (3/8/2019).

Ketua Panitia, Muhammad Firdaus, menyampaikan bahwa acara mubes ke 3 yang dihadiri oleh 10 delegasi dari setiap perwakilan mahasiswa universitas yang ada di Lhokseumawe dan Aceh Utara.

“Terima kasih sebelumnya kepada semua unsur yang telah mendukung acara mubes hari ini, terutama kepada semua anggota panitia yang telah bersusah-payah dalam menyukseskan acara ini”, Kata Firdaus.

Firdaus menambahkan bahwa tujuan mubes adalah untuk mengevaluasi kinerja kepengurusan sebelum dan memilih kepengurusan baru.

“Mubes yang kita lakukan setiap tahun sekali bertujuan untuk memilih pengurus baru dan mengevaluasi kinerja pengurus periode tahun sebelumnya”, ujar Firdaus mahasiswa dari IAIN Lhokseumawe.

Sementara itu, Bupati Bireuen, H Saifannur, S.Sos melalui Staf Ahli Bupati, Husaini menyampaikan, pemerintah sangat menyambut baik dan mengucapkan terima kasih atas diselenggarakan Mubes Formab.

Mubes sebagai salah satu langkah strategi organisasi menyiapkan agenda kegiatan penting yang akan di tampung untuk tahun yang akan datang dan evaluasi pada tahun sekarang yang sedang dijalani.

“Maju mundur suatu organisasi terletak pada kualitas dan kuantitas pengurus yang ada di dalamnya, namun itu saja tidak cukup”, kata Husaini.

Dia berharap agar organisasi mahasiswa tersebut dapat unggul di berbagai bidang.

“Formab diharapkan mampu unggul di semua bidang, baik unggul di bidang akademik maupun unggul di bidang agama, mari bersama-sama kita bergandengan tangan agar dapat bersinergi mengawal pembangunan di kabupaten Bireuen”, harapnya.

Sekedar informasi, pada acara mubes yang ke 3, mahasiswa Universitas Malikussaleh M Afdhal terpilih menjadi ketua umum untuk masa periode 2019-2020WhatsApp Image 2019-05-24 at 20.20.45.jpeg

Sort:  

Congratulations! Keep it up.
I had to use Google Translate :)
Hope it was in English.

thanks for your advice.
natik I will write according to your advice.