mengapa burung tidak tersentrum ketika bertengger di atas kabel
Menggunakan listrik tapi tidak tau apa itu listrik, pernah tersentrum dan beranggapan burung kebal karena mampu bertengger di atas kabel listrik? yok baca disini......
Untuk menjelaskan listrik, tidak bisa lepas dari elektron yang mengalir (disebut arus/current) dan mengalirnya elektron ini terjadi karena adanya beda potensial (disebut tegangan/voltage) dari satu titik ke titik lain pada penghantar (kabel dan lainnya). Secara sederhana dapat dianalogikan seperti air yang mengalir dimana air yang mengalir terjadi kerena perbedaan tinggi dari satu titik ke titik lain melalui penghantar (pipa air).
Lantas mengapa kita bisa tersentrum?
sumber
Ya itu karena tubuh kita juga bisa menjadi penghantar sama halnya seperti kabel yang dapat mejadi tempat mengalirnya elektron atau seperti pipa yang bisa menghantarkan air.
Lalu bagaimana dengan burung yang bertengger diatas kabel?
Apa mereka kebal?
sumber
Tentu saja tidak, kembali pada penjelasan di atas listrik mengalir sama seperti air mengalir jika ada beda potensial atau pada air, mengalir jika ada beda tinggi antara titik satu ke titik lain. Nah burung bertengger hanya pada satu kebel bukan dengan jarak antar kaki yang dekat dan itu artinya tidak ada beda potensial pada kedua kaki burung, sehingga listrik tidak mengalir.
Lantas bagaimana dengan kita yang tersentrum padahal cuma mengentuh satu kabel?
Untuk memahami ini maka perlu kita analogikan lagi pada air, kita tau jika laut dapat menampung air dalam jumlah tidak terbatas nah, begitu juga dengan listrik yang dapat ditampung oleh tanah dalam jumlah yang tidak terbatas.
sumber
Jadi listrik yang menyentrum kita akan mengalir ke tanah atau dengan kata lain terdapat beda potensial antara kabel dengan tanah dan tubuh kita sebagai penghantarnya.
Semoga tulisan ini dapat menambah pengetahuan untuk sahabat steemit yang belum tahu tentang listrik. Atau yang mengaanggap burung kebal sama seperti saya yang dulu beranggapan begitu.
terimakasi telah membaca ya sahabat steemit..........