Perjalanan Spiritual Ziarah Ke Sunan Gunung Djati
Assalamu alaikum wr.wb sobat steemit
Sambil iseng duduk di teras rumah di temani secangkir teh manis hangat dan makanan kecil, tangan ini tak bisa diam untuk mengupdate status di steemit...mudah-mudahan bisa terhibur lewat goresan pena dari sedikit pengalaman berziarah bersama teman-teman ke makam Sunan Gunung Jati Cirebon.
![IMG-20180114-WA0009.jpg]
()
Makam Sunan Gunung Jati ternyata memang tidak pernah sepi dari peziarah, mereka datang dari berbagai penjuru tanah air.
Sebenarnya apa yang menjadi daya tarik berziarah ke makam Sunan Gunung Jati dan para wali songo lainnya...
Berbagai alasan para peziarah yang datang kesana namun kebanyakan dari mereka hanyalah ingin melihat secara langsung peninggalan sejarah di tanah Cirebon tersebut mengingat Sunan Gunung Jati adalah tokoh yang sangat berpengaruh pada saat itu.
Begitu juga kami semua tidak ada maksud apapun dengan berziarah kesana selain melihat dari dekat bukti sejarah dan juga memanjatkan doa bagi para aulia itu...
Sobat steemit mungkin terlalu banyak jika di ceritakan perjalanan berziarah tersebut, yang pasti berziarah adalah wisata religi yang menyenangkan serta ada kepuasan bathin tersendiri...
Bagi sobat-sobat yang ingin merasakan sensasi ziarah para wali para sobat pasti akan menyaksikan bagaimana karomah yang Allah anugerahkan kepada para wali sehingga tidak lekang di telan zaman dan dilupakan begitu saja perjuangan beliau dalam mensyiarkan ajaran Islam bersama para wali lainnya...
Cukup sampai disini dulu cerita singkat saya berziarah ke makam Sunan Gunung Jati kapan waktu saya akan kembali bercerita lagi dengan pengalaman spiritual yang pernah saya rasakan
Salam satu jiwa...sukses sobat steemit...
Kami upvote yaa..
Terima kasih