Rapat evaluasi mahasiswa PPL
Hai Steemian
Pagi ini kembali beraktivitas di sekolah. Ada beberapa kelas yang gurunya terlambat masuk. Mungkin karena sedang di perjalanan. Aku meminta mereka untuk langsung memulai ngaji dan berdoa, agar saat gurunya tiba mereka bisa langsung memulai pembelajaran.
Pekarangan sekolah
Aku juga mengecek ke kantin untuk memastikan kebersihan dan tertib. Sebenarnya aku bisa mengecek dari camera cctv yang terpasang melalui handphone, namun aku juga perlu menyapa langsung penjual dan memberitahu untuk selalu memperhatikan kondisi makanan yang dijual benar-benar baik.
Jajanan anak
Jam istirahat, aku meminta mahasiswa PPL untuk masuk ke ruangku. Bersama koordinator yang kutunjuk dari guru kami rapat membahas perkembangan terkini terkait pembelajaran mereka di lapangan.
Ada beberapa poin yang menjadi perhatian serius terutama terkait kedisiplinan dalam kehadiran mereka di madrasah. Selain itu aku juga meminta mereka untuk lebih peduli terhadap lingkungan. Bukan hanya aktif dalam pembelajaran di kelas, namun juga aktif dalam menjaga kebersihan dan menjadi teladan bagi anak-anak.
Rapat evaluasi PPL
Selesai rapat evaluasi bersama anak PPL, aku lanjut mengerjakan tugas administrasi lainnya hingga jam pulang sekolah. Hanya sempat istirahat sebentar saat jam shalat dhuhur lalu kembali larut dalam kesibukan.
Sore harinya aku baru tiba kembali di rumah. Setelah menunaikan kewajiban empat raka'at Ashar, kini waktunya berberes dan menemani Al-Qarni nongkrong di teras depan rumah.
Nongkrong di teras
Kami nongkrong sambil menikmati jagung rebus. Makanan yang cukup mengganjal di perut di sore begini jika lagi malas makan nasi. Gak lama sudah menjelang adzan Maghrib berkumandang. Kami segera mengantarkan si Abang kembali ke Dayah.
Sebelum adzan Maghrib berkumandang kami sudah tiba kembali di rumah. Aku segera mandi dan menunaikan kewajiban tiga rakaat Maghrib sebelum lanjut menemani Al-Qarni bermain di ruang tengah.
Menikmati jagung rebus
Ba'da Isya setelah makan malam, aku mulai meninabobokan Al-Qarni di kamar. Setelah menghabiskan dua botol susu, ia masih saja belum tertidur. Malahan aku yang lebih dulu pulas tertidur. Ia baru benar-benar pulas tertidur saat aku terjaga kembali menjelang tengah malam. Ia telat tertidur mungkin dikarenakan telat bangun saat tidur siang tadi.
https://x.com/BagiChipUntung/status/1844726451758870837?t=-5mU2Vn3kEYMUEWANfAyFQ&s=19
Many thanks to the Steem Entrepreneurs community users who shared the original posts. We hope your contributions continue to inspire and strengthen the entrepreneurial spirit in our community.
Kind regards,
Steem Entrepreneurs Team