Menghadiri Open House Kepala Kanwil Kemenag Aceh

in Hot News Community12 days ago

IMG20250403134402.jpg

Hai Steemian

Pagi sebelum pukul 7:00 AM aku sudah selesai dengan rutinitas pagi di rumah. Aku menyempatkan untuk menyapu pekarangan sebelum bersiap untuk berangkat ke Banda Aceh untuk menghadiri kegiatan open house Kepala Kantor Kemenag Aceh.

Baru sebagian yang kusapu pekarangan depan, terdengar notifikasi di handphone bahwa kawan-kawan sudah mulai berangkat dari Lhokseumawe. Terpaksa kuminta bantuan istri untuk menyelesaikan sapu halaman karena aku sudah harus segera bersiap-siap.


IMG20250403104747.jpg
Cek Min Kupi


Gak lama setelah aku siap, tim dari Lhokseumawe pun tiba. Segera kami berangkat otw menuju Koetaradja. Di perjalanan kami singgah sebentar di Cek Min Kupi Pidie untuk mengganjal perut karena ada yang belum sarapan saat berangkat tadi. Kami singgah lumayan lama hingga menjelang tengah hari.

Selanjutnya aku mengambil alih kemudi karena jam sudah menjelang adzan Dhuhur. Titik kumpul kami di Mesjid dekat rumah Kepala Kanwil Kemenag Aceh di ujung tol jalan Krueng Raya. Hanya tersisa waktu kurang dari satu jam lagi sudah harus tiba di sana.


IMG20250403131609.jpg
Parkiran Mesjid


Kutancap gas melewati tol Padang Tiji hingga tiba di lokasi sebelum adzan Dhuhur berkumandang. Hanya butuh waktu setengah jam untuk menempuh dari pintu tol Padang Tiji ke pintu tol di jalan Krueng Raya.

Beruntung masih tersisa tempat parkir di pekarangan mesjid. Gak lama setelah parkir kenderaan, adzan Dhuhur mulai dikumandangkan. Segera mengambil wudhu dan bergabung dengan tim dari seluruh kabupaten/kota se-Aceh untuk menunaikan kewajiban empat raka'at Dhuhur.


IMG20250403134359.jpg
Rumah Kakanwil


Ba'da Dhuhur kami dijamu di rumah Kepala Kanwil Kemenag Aceh yang letaknya di sebelah mesjid. Setelah silaturahmi dan foto bersama, kami segera pamit pulang kembali ke Lhokseumawe.

Perjalanan pulang kuserahkan setir kemudi ke ibu-ibu. Kami yang laki-laki semua duduk di barisan belakang menikmati waktu santai sambil mengobrol tentang kondisi politik di Aceh.


IMG20250403162541.jpg
Dapu Indatu Coffee


Sore harinya kami sudah tiba kembali di Pidie. Kali ini kami istirahat sejenak di Dapu Indatu Coffee. Kami mengganjal perut kembali sambil menunggu waktu makan malam.

Malam harinya kami sudah tiba di Bireuen. Namun gak jadi makan malam karena masih belum lapar. Akhirnya kami istirahat sambil menikmati bandrek dan gorengan Cekla di jalan elak Bireuen.


IMG20250403204515.jpg
Gorengan Cekla


Menjelang pukul 10:00 PM kami baru melanjutkan perjalanan pulang kembali ke Lhokseumawe. Sebelum pukul 11:00 PM aku sudah tiba kembali di rumah. Kawan-kawan lanjut pulang ke rumah masing-masing.

Akhirnya menjelang tengah malam aku sudah mulai golek-golek mengambil waktu istirahat. Lewat tengah malam baru kembali pulas tertidur menikmati waktu istirahat malam ini.


Salam,

@radjasalman

About me