RE: Tulislah Hal Yang Sederhana / Write Simple Things
Salam kenal @resyiaazhari... Saya pikir ini masalah serius yang harus di perhatikan para leader dan harus ada pembahasan khusus. Kita semua ingin Steemian Indonesia cerdas dalam menulis. Boleh saya bertanya ya, karena Anda lebih senior dari saya, hehe?. Apa perlu ketika menulis sebuah diary, rata-rata saya melihat teman-teman memulai nya "aku bangun tidur, kemudian pergi ke kamar mandi, langsung menggosok gigi, lalu sholat Shubuh dan di ujung cerita nya nanti tidur lagi". Saya berani jawab, dari dalam lubuk hati Anda yang paling dalam, Anda tidak menyukai cara menulis yang demikian karena saya tahu kualitas tulisan Anda. Dan itu terus berlanjut karena tidak ada yang meluruskan nya. Bang, neu peumeu'ah long meunyoe tulisan long salah, long sedang belajar chit!.🙏
Hahahaha.
Yang pertama saya mau bilang, Saya tidak lah ahli dalam hal ini.
Hanya saja saya sangat ingin teman-teman yang lain mencoba meningkatkan kualitas tulisan dari hari ke hari. Bukan berarti menulis diary salah, artinya marilah menulis sesuatu yang berbeda selain dari "bangun tidur sampai tidur lagi".
Jika pun dipaksakan untuk menulis diary, cobalah mencoba membuat tulisan yang lebih baik, tidak hanya sekedar "ka bereh kalheuh ku tuleh". Hehehe
Saleum hormat