The Diary Game, 19 Maret 2025 Bermain Dengan keponakan
Selamat Siang Teman Teman Steem Sea Semuanya !
Rabu, memulai aktivitas saya dengan mandi pagi hari pastinya karena lebih segar setelah saya mandi dan lebih leluasa untuk beraktivitas dan lebih bebas saja dalam segala hal dan lainnya.
Aktivitas saya pada hari rabu ini tidak banyak bergerak hanya mengunjungi keponakan saya yang berada di samping kios saya walau tiap hari kami selalu bersama namun kali ini saya masuk ke rumahnya sambil rebahan di dalam rumahnya di ruang depan di mana kami bermain bersama bertiga dua keponakan saya di sini saya bermain dengan mereka berdua sedangkan ibunya sedang memasak di dapur dan ayahnya sedang mandi bersiap siap ke tempat pangkas dan sayapun bermain dengan mereka.
Kedekatan kami semenjak masih belum bisa berjalan dan sekarang sudah bisa berjalan sendiri pun masih minta di gendong dan saya berusaha menggendong selalu walau hanya ini yang bisa saya lakukan asalkan mereka tersenyum bahagia itulah yang menjadi kebahagiaan tersendiri bagi saya pribadi.
Teringat dulu saat masih di pesantren seorang guru saya pernah bercerita jika kita bisa membuat seorang anak kecil tersenyum bahagia maka malaikat akan mencatat sebuah kebaikan bagi kita pribadi dan di permudah dalam kehidupan ini sejak saat itulah menjadi orang yang baik dan humble kepada semuanya itu bagian dari tatanan kehidupan kita.
Malam harinya saya ngopi dengan teman teman :
⬇️
Malam harinya saya ngopi dengan teman teman di warung kopi langganan kami di mana malam ini saya tidak pergi tarawih ke masjid dan kali ini saya ingin ngopi saja
Sekian cerita yang singkat ini dengan penuh makna serta penuh keberkahan baik dengan sesama manusia dalam menjaga silaturrahmi agar selalu terjaga dengan baik dan yang pasti tetap menjaga serta merawat alam demi keberlangsungan hidup anak cucu kita kelak.
Salam @moroang