#learnwithsteem Mencari tau berbagai hal tentang @Steemit

in Steem SEA3 years ago (edited)

Beberapa Minggu yang lalu saya di kenalkan @steemit oleh seseorang teman, lalu saya pun bertanya seputar steemit pada nya. Secepat kilat dia menjelaskan apa itu steemit, dan apa yang bisa di dapat dari steemit. Yang benar saja, saya benar benar belum mengerti apa itu steemit. Yang saya ketahui dan saya ingat dari pembicaraan kami, steemit itu sebuah sarana seperti media sosial lain nya, namun bisa mendatangkan manfaat bagi komunitasnya.

Sayapun sedikit demi sedikit mencari tau seputar steemit, tentunya dari mesin pencarian google. kesimpulan saya bahwasannya media sosial ini merupakan wadah interaksi individu dalam komunitas, yang saling berbagi cerita, kebiasaan hobi dan kegemaran, layaknya media sosial lainnya. Namun tak bisa dipungkiri, memang ada hal lain yang menyenangkan disini. Cerita keseharian kita sesuatu yang dihargai.

IMG20160807094722.jpg

Singkat cerita saat ini saya telah bergabung di platform ini, belajar dari nol. Mencari tau dari berbagai sumber, melihat para orang orang hebat di steemit, belajar dari cerita cerita beliau dari setiap postingannya, dan tentu saja melihat interaksi pemula pemula yang baru hadir.
Saat ini saya tidak terlalu paham dengan ketentuan dan syaratnya, sama seperti media sosial lainnya, terkadang ketentuan dan syarat sedikit berbeda saat komunitasnya berinteraksi. Mudahan mudahan hari demi hari saya bisa mengerti cara berbagi cerita di @steemit, baik dengan orang orang hebat di platform ini atau siapa saja yang mau berbagi sedikit dengan pengalaman mereka di steemit.
Sedikit demi sedikit pula, saya jadi lebih tau. Bahwasannya @Steemit merupakan sesuatu yang sangat menarik. Terima kasih @steemit.