Kontes Menulis Steem SEA - Steemit dalam 3 kata ( Menulis, Persahabatan dan Penghasilan)

in Steem SEA3 months ago

Steemit dalam 3 kata_20240729_174721_0000.png

Assalamu'alaikum steemians

Hari ini merupakan partisipasi perdana saya menulis di komunitas Steem SEA. Komunitas yang banyak penulis hebat dengan genre tulisan dan gaya bahasa menarik. Saya sendiri baru bergabung di platform steemit akhir Desember 2023.

Perkenalan awal dengan steemit melalui teman sejawat, sebut saja mas boy. Saat itu saya sedang mengawas ujian akhir semester ganjil, kebetulan satu ruangan bareng mas boy. Singkat cerita hari itu juga saya membuat postingan perdana berupa perkenalan dengan steemit.

Selama masa bimbingan sama mas boy, ada beberapa hal yang paling saya ingat. Jika mau sukses di steemit, perbanyak SP, jalin pertemanan dan buat tulisan yang menarik. Saya pun hanya mengangguk saja, yang ada dalam pikiran saya cuma menulis konten karena itu yang jarang sekali saya lakukan.

Gambaran singkat tentang masa perkenalan dengan steemit hingga sekarang, membawa saya pada satu perubahan besar dalam menulis. Ketika ada pertanyaan dalam kontes menulis tentang steemit dalam 3 kata maka kata yang muncul ialah MENULIS, PERSAHABATAN dan PENGHASILAN. Ke tiga kata itu yang akan saya elaborasi dalam kontes yang diselenggarakan oleh bro @aneukpineung78 di komunitas Steem SEA.

Edited by Canva_20240729_175300_0000.png

MENULIS

Sebelum bergabung dengan steemit, saya sangat jarang menulis, maksudnya menulis diluar kebutuhan bahan ajar. Sehingga terasa sangat kaku, tidak tau harus mulai dari mana, apa yang akan di tulis dan banyak lagi pertanyaan lain sebelum penulisan di mulai. Namun, entah kenapa setelah postingan perkenalan, saya melanjutkan lagi dan lagi menulis. Tanpa terasa saya melakukan setiap hari tanpa putus.

Diary game merupakan jenis tulisan yang saya pilih. Awalnya saya mengikuti cara menulis para steemians, apapun aktivitas yang di kerjakan selalu ada foto sebagai bukti. Sampai-sampai teman sejawat saya heran dengan hobi baru saya, jepret sana-sini. Setelah beberapa bulan berlalu saya mulai melakukan perubahan kecil dari my diary. Tidak lagi mengikuti format yang ada tapi melakukan sedikit modifikasi dengan hanya menceritakan kegiatan inti yang saya lakukan pada hari itu.

Apa yang saya alami di 3 bulan pertama, bahwa menulis di steemit merupakan pondasi awal untuk bisa berkembang ke arah yang lebih baik. Walaupun saat membaca kembali postingan yang lalu, membuat tertawa malu. Namun itu semua menimbulkan kebahagiaan, seperti bertemu dengan sosok lain dari diri sendiri. Bisa dikatakan saya lagi mabuk berat alias kasmaran level dewa saat itu.

Selain menulis diary game, saya juga mencoba genre creative writing di komunitas steem for pakistan melalui kontes satu gambar satu cerita yang membawa saya pada hal yang baru. Saya berhasil menulis kisah nyata tentang indahnya kebersamaan para guru laki-laki dalam acara makan besar di air terjun rayap yang disertai dengan tindakan penyelamatan terhadap korban tenggelam. Bagi saya , ini tulisan terbaik selama 3 bulan pertama bergabung dengan steemit. Berikut linknya jika anda bersedia meluangkan waktu untuk membacanya.

https://steemit.com/hive-180106/@fadthalib/creative-writing-or-or-1-gambar-1-cerita-or-or-air-tenang-menghanyutkan-or-or-minggu-18

Kemudian saya mulai mengajak beberapa siswa saya yang hobi menulis untuk bergabung dengan steemit. Saya bahkan mengundang perwakilan steemit @radjasalman dan heriadi untuk memberikan bimbingan sekaligus membantu siswa agar bisa berkembang. Namun konsistensi para siswa merupakan kendala terbesar dalam menulis. Sehingga komunitas my diary club yang sudah terbentuk belum bisa berkembang.

Meskipun ada kendala tidak membuat saya kehilangan asa. Hingga akhirnya saya kembali mengaktifkan mereka untuk kegiatan penulisan di mading digital. Menulis di mading akan menjadi gerakan baru guna mewujudkan literasi sebagai budaya sekolah. Tanpa disadari, ada fakta baru yang saya alami yaitu menulis di steemit membawa perubahan pada aktivitas di lingkungan sekolah.

Edited by Canva_20240729_175721_0000.png

PERSAHABATAN

Kembali pada pesan mas boy, bahwa pertemanan merupakan salah satu faktor keberhasilan di steemit. Tanpa teman maka dukungan terhadap setiap postingan akan sedikit. Langkah awal menjalin persahabatan itu lewat komentar.

Komentar merupakan elemen penting bagi sosial media. Sebut saja twitter atau sekarang menjadi X yang memiliki basis pengguna paling aktip, menurut saya. Setiap postingan dari akun yang punya followers tinggi dan contreng biru, pasti dikomentari sampai ribuan. Bandingkan dengan steemit, tentu jauh sekali. Sehingga perlu di dorong dengan memberikan dukungan terhadap komentar yang bagus

Perkenalan saya dengan @wakeupkitty 5 bulan yang lalu membawa saya pada makna persahabatan sesungguhnya. Diawali dari saya memberikan komentar terhadap postingannya.

https://steemit.com/hive-153970/@wakeupkitty/a-mistake-i-made-and-what-i-have-learned-is-that-steem-is-not-for-betterlife#@fadthalib/sa5lbq

Kemudian dilanjutkan dengan kitty follow akun saya. Satu hal yang jarang dilakukan oleh akun dengan reputasi tinggi mau follow duluan terhadap akun yang baru netas. Dia tidak peduli dengan reputasi tapi lebih pada menghargai pada interaksi dan pendapat yang disampaikan. Terkadang saya gak habis pikir, apa kita ini gengsi untuk follow duluan.

Interaksi terus berlanjut sampai kitty mengajak bergabung di komunitas freewriter, dimana ada metode menulis fiksi di sana. Saya pun mulai belajar mengarang cerita, sesuatu yang paling susah dilakukan. Tapi kitty dengan santai mengajak membuat cerita bersambung "water fall". Walaupun berat, ajakan itu saya ikuti. Ternyata tanpa sepengetahuan saya, dia memberikan 10% dari pembayaran postingan water fall yang ditulis olehnya. Sesuatu yang WOW.... tak terbayangkan. Berikut link cerita water fall yang saya tulis.

https://steemit.com/hive-161155/@fadthalib/water-fall-ii

Steemit sudah mempertemukan saya dengan kitty, saya banyak belajar dari dia makna dari sebuah komentar yang akan membawa kita pada petualangan tanpa batas. Memahami arti kejujuran, perbedaan dan kebebasan. Suatu relasi akan bertahan tanpa batas jika tidak ada kemunafikan di sana.

Add a subheading_20240729_180037_0000.png

PENGHASILAN

Kata terakhir terkait Steemit adalah penghasilan. Sesuatu yang menjadi idaman setiap insan, mendapatkan penghasilan setinggi-tingginya sehingga bisa bebas dari gangguan keuangan.

Walaupun masih sedikit, saya sudah membuktikan bahwa steemit bisa menjadi penghasilan yang menjanjikan saat ini dan masa yang akan datang. Hanya saja perlu kesabaran, kerja keras dan konsisten terhadap kata pertama dan kedua. Dengan demikian kata ketiga akan hadir dengan penuh senyuman.

Demikian pemaparan singkat saya terkait Steemit dalam 3 kata, semoga bisa mendatangkan manfaat bagi kita semua. Saya mengundang @wakeupkitty, @el-nailul dan @nasuwaaa untuk berpartisipasi mengikuti kontes menarik ini.

Semoga @aneukpineung78 sehat selalu dan sukses dalam segala aktivitas. Salam Literasi.

Wassalam @fadthalib

Sort:  

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

 3 months ago 

3 kata yang sangat berharga, terutama bisa menjalin hubungan persahatan yang erat, walaupun tidak saling kenal, namun rasanya ada sebuah ikatan yang terjalin. Selama saya mengenal steemit ini, memang bisa terjalin persahabatan dunia maya dengan orang-orang hebat seperti anda dan sahabat yang lain, serta tidak membedakan kasta.

 3 months ago 

Nah, itu poinnya pak, tidak membedakan kasta. Makanya perlu ngopi bareng di steemkopi, biar bisa saling kenal dan berbagi cerita. Terima kasih sudah memberikan komentar.

 3 months ago 

Ok sama-sama pak. Pasti nanti suatu saat kita akan duduk 1 meja berlainan kursi dengan gelas kopi masing-masing, kita akan ngopi bareng,

 3 months ago 

Terimakasih, Cikgu Fadthalib.

Baru bergabung pada akhir Desember 2023 dan pada akhir Juli 2024 sudah memiliki reputasi 65. Itu cepat banget. Keren.

Keren cara Cikgu Fadthalib dalam membagikan tautan ke tulisannya yang lain. Ini benar-benar keren. Jarang orang terpikir untuk melakukan itu dalam tulisan mereka. Seperti kata @wakeupkitty, “promosikan diri kalian”.

Tiga kata pilihan yang dijalin menjadi sebuah kisah yang menarik yang merangkum semua perjalanan Cikgu Fadthalib di atas blockchain Steem.

Koreksi dari saya adalah terkait penggunaan gambar. Saya telah menelusuri google, setiap gambar yang Cikgu gunakan telah muncul di lebih dari satu situs internet. Akan lebih bagus kalau mengambil dari situs-situs yang benar-benar menyediakan gambar-gambar bebas hak cipta. Saya pernah menulis artikel terkait pengambilan material (gambar, video) dari tempat lain : https://steemit.com/hive-107252/@aneukpineung78/2021-79-menulis-itu-sulit-bagian-4-sumber-gambar-dan-material-lain. Tulisan lama yang masih relevan, saya pikir.

image.png

Terimakasih sekali lagi atas kesertaan ini.

 3 months ago 

Terkait gambar, makanya saya tulis edited by canva. Jadi sumbernya elemen yg ada di canva. Kalo gambar memang tidak relevan 😁, itu sekedar pemanis yang kurang manis. Saya memang kurang menguasai editing gambar.

Terima kasih sudah kasih artikel editan penulisan. Jelas manfaatnya bagi siapa yang mau baca komentar ini 😁

 3 months ago 

Thank you very much for publishing your post in Steem SEA Community. We encourage you to keep posting your quality content and support each other in the community

DescriptionInformation
Verified User
Plagiarism Free
#steemexclusive
Bot Free
BeneficiaryNo
burnsteem25Yes
Status ClubClub5050
AI Article✅ Original (Human text!)
I invite you to support @pennsif.witness to grow across the whole platform through robust communication at all levels and targeted high-yield developments with the resources available.

Click Here
 3 months ago 

Terima kasih atas penilaiannya

 3 months ago 


Hello there, you have posted a great quality post and we are happy to support you, stay up with good quality publications

Curated by : @𝖾𝗅-𝗇𝖺𝗂𝗅𝗎𝗅