Rencana Meet Up, Buka Puasa Bersama dan Menyantuni Anak Yatim Di Pidie Jaya

in Steem SEA4 years ago (edited)

SAVE_20210407_104604.jpg

PicsArt_10-20-10.14.39.png

Seluruh payout SBD post ini untuk mendukung kegiatan Meet Up, Buka Puasa Bersama dan Menyantuni Anak Korban di Pidie Jaya

PicsArt_10-20-10.14.39.png

Momentum bulan Ramadhan banyak dimanfaatkan oleh kaum muslim untuk menebar kebaikan dengan cara berbagi. Di bulan yang penuh berkah ini orang berlomba-lomba berbuat kebaikan demi mendulang pahala yang berlimpah, begitu juga dengan kami steemian di Pidie Jaya. Pada hari Sabtu (8/5/2021), kami steemian Pidie Jaya akan melakukan kegiatan amal dengan menyantuni anak yatim dan juga Dayah (Pesantren).

Acara ini kami kemas dalam bentuk meet up dan buka puasa bersama sesama steemian Pidie Jaya yang merupakan anggota komunitas Steem SEA, lokasi acara tersebut adalah di Pesantren Al-Abrar Al-Aziziyah yang terletak di Desa Meunasah Bie, Kecamatan Meurah Dua, Pidie Jaya.

Ada dua hal yang menjadi pertimbangan kami untuk menjadikan Pesantren tersebut sebagai tempat acara meet up dan buka puasa besok. Yang pertama adalah untuk mendekatkan steemian dengan dunia pesantren dan yang kedua karena faktor @muhd.abrar yang merupakan salah satu pengelola pesantren tersebut.

Pada acara meet up dan buka puasa tersebut, kami akan menyantuni anak yatim sejumlah 13 orang yang merupakan anak yatim dari Desa Meunasah Bie tersebut. Apa yang spesial dengan anak yatim tersebut? Mereka adalah anak yatim yang selama ini berada di lingkungan terdekat kami yang mungkin selama ini terlupakan perhatiannya dari kami.

Untuk acara besok kami juga membawa nama Steem Amal sebagai ajang promosi Steem, tapi semua dana untuk penyelenggaraan acara tersebut bersumber dari kantong pribadi kami masing-masing. Membawa nama Steem Amal agar ajang promosi Steem di tempat kami akan lebih mudah di terima oleh masyarakat.

Untuk menu berbuka puasa, kami akan menyajikan makanan khas dari India yang sudah menjadi melegenda di Meureudu yaitu Nasi Biryani. Dan yang memasaknya merupakan istri salah satu Steemian Pidie Jaya. Untuk semua anak yatim dan tamu undangan, kami akan menyediakan 60 paket makanan untuk berbuka puasa.

Selain steemian Pidie Jaya, acara tersebut juga turut dihadiri oleh dua orang berpengaruh yang membawa dan mengenalkan Steemit ke Pidie Jaya di tahun 2017, yaitu @curiesea dan @green07. Bagi kami steemian Pidie Jaya, mereka berdua merupakan sosok panutan.

Cc:
@steemcurator01
@el-nailul
@nazarul
@radjasalman

Sort:  
 4 years ago 

Semoga dalam ridha selalu, terharu dengan @steem.amal

 4 years ago 

Aamiin, terima kasih

 4 years ago 

Izinkan saya setting postingan 50% untuk amalan jariyah, smoga bermanfaat bapak @anroja

 4 years ago 

Terima kasih

 4 years ago 

Kalau saya ke Aceh lagi, saya harus bertemu bang @anroja. Harus. Biar bintang 2 hahaha

 4 years ago 

😀😀😀😀😀😀

 4 years ago 

bang @anroja kasih lah bintang film satu tuk @naufal, kami sering ngopi bareng dulu di hawalom espresso Panton Labu

 4 years ago 

Bintang pelem ya 😅

Iya waktu itu kami ngopi bareng @rizalkonoha @popon, dll

Aku sebagai pemain cadangan gak apa2 lah, yg penting main film wkwkwkkw

 4 years ago (edited)

Bintang dua lah, karena sudah bertemu dengan salah satu moderator.
Kalau bintang film di Padang yang banyak.

Top markotop dah... Hanya bisa ikut mendoakan semoga acaranya besok bisa berjalan dengan lancar... Aamiin...

 4 years ago 

Aamiin.. Terima kasih mas atas doanya

Pasti seru, semoga di ridhai Allah .s.w.t

 4 years ago 

Aamiin, terima kasih atas doanya bang

Sangat bermanfaat sekali acara yang kaka @anroja adakan bagi mereka. semoga berkah

 4 years ago 

Semoga acaranya sukses dan berjalan lancar yaa, aamiin! 😊

 4 years ago 

Aamiin.. Terima kasih dedek manjah.. 😀

 4 years ago 

Semoga acara besok akan berjalan lancar seperti yang kita inginkan, dan untuk kedepan nya kita akan tetap melakukan acara yang serupa untuk memper erat tali silaturrahmi sesama stemian 🙏🙏🙏

 4 years ago 

Terima kasih atas dukungannya

Sangat bermanfaat bang lanjutkan dan kembangkan.

 4 years ago 

Alhamdulillah, jroh that, semoga mendapat pahala