RUKUN ISLAM
RUKUN ISLAM ADA LIMA YAITU:
1. Mengucap dua kalimah syahadat.
Artinya: mengaku tidak ada tuhan yang wajib di sembah , melainkan ALLAH. dan mengaku bahwa Nabi Muhammad s.a.w adalah utusan ALLAH.
2. Mengerjakan shalat lima waktu sehari semalam.
3. Mengeluarkan zakat.
4. Berpuasa dalam bulan Ramadhan.
5. Menunaikan ibadah haji bagi yang mampu.
DUA KALIMAH SYAHADAT YAITU:
Dua perkataan pengakuan yang di ucapkan dengan lisan dan dibenarkan oleh hati untuk menjadikan diri orang islam.
KETERANGAN
Orang-orang yang hendak menjadi muslim/makmin mula pertama ia harus mengucap dua kalimah syahadat dengan faham akan makna nya.
Orang yang tidak dapat mengucapkan dengan lisan karena bisu atau uzur lainnya, maka mereka dapat meniatkan dengan hatinya.
Adapaun arti Islam adalah tunduk menyerahkan diri kepada ALLAH dengan hati ikhlas.
**Iman dan Islam satu sama lain tidak dapat dipisah-pisahkan dan sukar pula untuk dibedakan, karena seseorang tidak dapat dikatakan mukmin jika tidak menyerahkan diri dan menjunjung tinggi apa yang telah disampaikan oleh Rasulullah saw., begitu juga ia tidak akan menyerahkan diri dan menjunjung tinggi jika ia tidak beriman. Karena itu setiap mukmin tentu muslim, dan setiap muslim tentu mukmin. **
Agar lebih jelas tentang arti Iman dan Islam, maka dapat disimpulkan bahwa:
Mengikrarkan dengan lidah tentang adanya ALLAH, dan artinya menbenarkan apa yang diikrarkan oleh lidah, kemudian anggota melaksanakan perintah-perintah ALLAH, dan menjauhi segala larangannya.
Mengikrarkan dengan lidah tentang adanya ALLAH, dan artinya menbenarkan apa yang diikrarkan oleh lidah, kemudian anggota melaksanakan perintah-perintah ALLAH, dan menjauhi segala larangannya.
Posting yg sangat bermanfaat.