Sisi lain Steemit - Lihainya para pelaku plagiat
Indonesia adalah salah satu negara penghasil postingan-postingan plagiat terbesar di dunia Steemit.
Saya mengetahuinya dari salah satu tim Steemcleaners. Selain Indonesia, Steemian asal India dan Venezuela juga disebutkan kerap bermain kotor. Hal inilah yang menyebabkan Steemian luar negeri enggan singgah pada postingan-postingan asal Indonesia, kecuali Steemian yang sudah membina hubungan baik dengan mereka.
Plagiarisme adalah salah satu isu penting ketika saya dan kawan-kawan bergabung di Steemit. Saya selalu diajarkan untuk membagikan postingan yang original. Kami selalu berbagi postingan yang merupakan hasil jerih payah dari usaha kami sendiri. Walaupun reward yang kami peroleh sangat minim. Kami tidak pernah menyuruh orang lain untuk menulis pada postingan kami, meskipun kami sanggup membayar penulis hantu. Kami juga tidak akan mengklaim karya orang lain pada postingan kami sebagai karya sendiri. Pantangan lain bagi kami adalah membagikan postingan-postingan yang telah pernah kami posting di Steemit sebelumnya. Itu tidak berlaku bagi kami sebagai pemuja kreatifitas.
Nah, kembali ke plagiarisme. Saya dan kawan-kawan dulu sangat aktif melaporkan konten-konten plagiat. Tapi, para pelaku plagiat ini sangat lihai. Mereka memiliki banyak akun dan tidak pernah jera. Banyak akun, asal dapat dikelola dengan baik dan bebas plagiat, mungkin tidak terlalu bermasalah. Tapi jika semua akun tersebut melakukan plagiat, itu yang jadi masalah.
Lihainya pelaku plagiat di Indonesia justru dilakukan secara sengaja, masif, dan terstruktur dalam komunitas-komunotas tertentu. Celakanya, postingan plagiat pun mendapatkan kurasi. Entah pemberi vote tidak tahu atau pura-pura tidak mau tahu.
Jika Anda melihat postingan-postingan dalam bahasa Indonesia, yang ditulis dengan tata bahasa yang hancur, maka akan sangat sulit untuk mendeteksi plagiarisme. Selain itu, para pelaku plagiat juga menggunakan alat bantu untuk mengacak kalimat asli sehingga melahirkan kalimat baru dengan pemahaman yang hampir sama.
Tulisan berikut yang akan Anda baca adalah contoh postingan yang sangat sulit untuk dilacak mesin Google.
Kammi tidak pernah menyyerah untuk melaporkan akun plagiat.Walaupun kami mendapapt cacian,tapi kami hanya ingin mnjaga marwah dan martabat kami sebaagai Steemian Aceh Indonesia.Selihai-lihai pelaku plagiat ini,pada akhirnya mereka juga akan hancur,walaupun mereka mendapat dukungan para kurator. Itu cerita lama.
Jika Anda menemukan postingan yang menyalahi aturan Steemit,silakan lapor pada Steemcleaners.
Nyang baro gabong wajeb tulesan nyoe bah leubeh meuphom bak Steemit.
Postingan plagiat tidak membanggakan diri kita,
Semoga jadi pembelajaran dan kita menghindari postingan plagiat agar tidak mencemarkan nama baik steemian indonesia @teukumukhlis
D sinilah kita belajar memposting sesuatu
Walaupun awalnya tidak sebagus para senior
Tp insya allah lama2 juga bagus sendiri
Y pntg yakin dan terus berusaha
:)
Perlahan-lahan tapi pasti. Nikmati saja proses walaupun pahit. Hehe
Kiban cara teuman ta lapor aduen @teukumukhlis?
Steem Cleaners, keunan neulapor dan disertai bukti-bukti kuat.
Luar biasa pencerahannya @teukumukhlis
Sedang mendung, jadi tak sempat melihat matahari terbenam. Hahaha, pacat yang jai!!!
Menyedihkan ya, tapi jangan lelah mengedukasi, Bang @teukumukhlis semoga mereka beroleh hidayah juga pada akhirnya. Kalaupun tidak, pastinya yang serupa itu tidak akan bertahan lama.
Mari sama-sama kita mengedukasi. Terima kasih sarannya.
Ini adalah penyakit dari orang orang yang malas berfikir, kemalasan ini timbul karena mau mengambil jalan pintas semata, sehingga melahirkan karya kotor dari ciptakan orang lain. Terima kasih @teukumukhlis, tulisan ini sangat bagus dan catatan pelajaran bagi orang orang yang belum terjun ke dunia tulis menulis secara kotor.
Karya kotor tidak akan abadi.
Saya sangat mendukung tim steemclearners untuk memberantas plagiarisme. Kreatifitas dan ide itu tidak ternilai. Kita juga tidak pernah tahu kalau-kalau tulisan kita ada yang diplagiat.
Ayo, laporkan! Hehe
Ureung2 lage nyan yang pah tayu kap bak Ase pungoe bang, peuget male....
Hahaha, cocok nyan.
Ya.. sebuah upaya yang harus terus digalakkan di Steemit. Terima kasih sarannya dan peringatan yang sangat luar biasa untuk perbaikan kualitas steemians...good job @teukumukhlis
Mari kita sosialisasikan.