ALAM IS ME (alamisme)
Leuser, bukan yang tertinggi, bukan pula yang terekstrim tapi yang terpanjang, yang setiap langkahnya tak akan terlupakan saat mendakinya
Ada 4 jalur ke puncak Leuser, yaitu jalur Kedah, Agusan, Meukek, jalur Khansa. Jalur kedah adalah jalur yang direkomendasikan. Jalur agusan lebih panjang dan lebih lama, sdangkan jalur Meukek sangat curam yang memerlukan peralatan khusus.
Kedah berada di Desa Penosan Sepakat, Kec Blangjerango, Kab Gayo Lues. Panjang jalur kedah dari kantor Resort Kedah (Base Camp) sampai dengan Puncak Gunung Leuser adalah +51 Km dengan 47 Km didalamnya merupakan Hutan Primer dengan waktu perjalanan normal 7 sampai dengan 8 hari. Hampir tidak ada aktifitas manusia di sepanjang pendakian yang juga merupakan jalur aktif satwa liar khususnya Mamalia besar seperti Harimau, Kambing Hutan, Rusa, dll.
Rainforest lodges kedah yang terdapat di tengah hutan kedah, untuk mencapai ke tempat ini dibutuhkan waktu 15-20 menit berjalan kaki naik turun bukit dari tempat parkir.
Hari Ke 1 : Kedah - Simpang Air (+5,5 Km)
Hari Ke 2 : Simpang Air - Puncak Angkasan (+4,5 Km)
Hari Ke 3 : Puncak Angkasan - Lintasan Badak (+5,5 Km)
Hari Ke 4 : Lintasan Badak - Padang Rumput (+7 Km)
Hari Ke 5 : Padang Rumput - Kolam Badak (+6 Km)
Hari Ke 6 : Kolam Badak - Bipak Kaleng (+8 Km)
Hari Ke 7 : Bipak Kaleng - Lapangan Bola (+8,5 Km)
Hari Ke 8 : Lapangan bola - Kedah (+51 Km)
Saat ini frekuensi pendakian Gunung Leuser masih sangat rendah. Hal ini disebabkan informasi yang sangat minim & masih kurangnya promosi. Kebanyakan hasil browsing internet masih menampilkan informasi lama yang terkadang malah menyesatkan bagi calon pendaki. Untuk meningkatkan jumlah kunjungan ke Gunung Leuser, Balai Besar TNGL bekerjasama dengan masyarakat Kedah, khususnya pelaku jasa pemanduan Gunung Leuser untuk meningkatkan pelayanan & membenahi manajemen pendakian Gunung Leusr . Untuk itu Balai Besar TNGL menginisiasi pembentukan kelompok swadaya masyarakat (KSM) Leuser Mentalu pada tahun 2011 yang menjadi embrio dalam kerjasama dalam pengamanan hutan & pengembangan Wisata Alam Pendakian Gunung Leuser. Tahun 2013 telah dibangun kantor resort kdah yang difungsikan sebagai tempat perijinan pendakian.
#mountpedia
Sungai Alas membentang di tengan Taman Hutan Leuser
Terimakasih telah membaca blog saya, semoga kedepannya saya dapat memberikan info tentang alam lagi
keep support and vote my blog :)
Hi! I am a robot. I just upvoted you! I found similar content that readers might be interested in:
https://www.facebook.com/groups/695215433909718
it's not the same
i wrote it my self @cheetah
Mantap