Ulat Bulu Cantik
Ulat bulu kuning yang saya temukan hari ini adalah jenis ulat yang memiliki bulu halus dan panjang, serta warna kuning cerah. Sedangkan badannya putih kekuningan, dan yang paling indah adalah warna hitam diatas kepalanya. Saya langsung jatuh cinta begitu melihatnya. Ulat bulu kuning dapat ditemukan di berbagai habitat, seperti di tanaman atau pohon. Namun, ulat bulu yang saya temukan ini dia jatuh dari pohon rambutan.
Yang pertamakali melihatnya adalah ponakan saya, dia langsung berteriak histeris karena phobia sama ulat bulu. Seketika suasana langsung berubah jadi heboh karena mendengar suara teriakan ponakan saya yang histeris. Untunglah saya cepat keluar, karena kalau tidak, ulat bulu cantik ini sudah mati dipukul pakek kayu. Akhirnya saya memindahkan ulat bulunya ke atas daun pisang, yang jauh dari jangkauan anak-anak.
Nah, beberapa jenis ulat bulu kuning dapat memiliki bulu yang panjang dan halus, serta lembut. Namun, perlu diingat bahwa beberapa jenis ulat bulu dapat memiliki bulu yang beracun atau menyebabkan iritasi pada kulit.
Ulat bulu kuning akan mengalami metamorfosis menjadi kepompong dan akhirnya menjadi kupu-kupu atau ngengat dewasa dengan warna yang mungkin berbeda dari ulatnya. Apakah teman-teman pernah melihat ulat bulu kuning jenis ini di alam liar, atau disekitar lingkungan tempat tinggal kalian?
Salam kompak selalu.
By @midiagam