Travel sambil bekerja
Hai teman-teman Steemian
Karena saat ini pekerjaan saya sudah semakin padat, terpaksa saya harus mampu melakukan dua pekerjaan dalam sekali jalan, itulah lah yang saya lakukan hari ini agar saya bisa traveling santai untuk membagikan postingan ini kepada teman-teman, di sore hari ini setelah saya melakukan banyak pekerjaan saya pun memutuskan untuk pergi ke pinggir pantai sebentar.
Selain untuk jalan-jalan sore buat menyegarkan pikiran, sore ini saya juga membuat dua vidio buat saya upload di Tiktok, saya sendiri merasa sangat senang bisa merekam vidio Tiktok di pinggir pantai sambilan menikmati indahnya pemandangan alam sore ini yang begitu indah dan tenang, dari kejauhan saya juga bisa melihat bahwa di sore hari ini suasana di lepas pantai Ujong Blang sangat ramai dengan pengunjung yang liburan ke pantai.
Akan tetapi saya sengaja pergi ke tempat yang sedikit sepi supaya saya bisa membuat vidio dengan lebih nyaman supaya tidak bising juga, sambilan saya duduk dan menikmati indahnya pemandangan sunset, saya pun mulai merekam vidio, walaupun banyak kesalahan akan tetapi saya terus berusaha supaya vidio yang saya buat bisa semakin sempurna.
Sore ini saya juga melihat ada banyak perahu-perahu nelayan yang melewati area sungai ini setelah mere pulang dari laut, pemandangan pepohonan hijau juga terlihat sangat spektakuler disini yang membuat saya sendiri merasa nyaman berada disini.
Setiap kali saya pergi ke pantai seperti ini saya selalu merasa tenang karena pikiran saya juga merasa senang, sayangnya saat ini saya hanya memiliki sedikit waktu untuk bisa mengunjungi tempat-tempat indah seperti ini, akan tetapi saya juga sangat menikmati pekerjaan saya yang saya lakukan setiap hari.
Semoga saja kedepannya saya bisa lebih sering jalan-jalan, karena saya sendiri adalah orang yang memiliki hobi traveling, begitu saya melihat hari mulai gelap sore ini saya pun memutuskan untuk kembali pulang karena lokasi rumah saya juga lumayan jauh dari pantai cantik dan indah ini, semoga kedepannya saya bisa pergi lagi kesini.
Inilah cerita travel saya hari ini, terimakasih buat teman-teman yang sudah membaca postingan saya.
Hello traveler! 👋🏼
Thanks for sharing your post in the TS Community. Here you are the feedback and evaluation results:
~ Join the X profile, Discord server + Telegram group and have a happy day.👍🏼
Curated by @max-pro