ActofKindness : 26th August, 2021 Rest in Peace my Beloved Sister 😭

in Steem SEA4 years ago

20% Reward this post will donate to @steem.amal

Assalamualaikum

Dear Steemians !!!

Get healthy and always be a positive person

Innalillahiwainnailaihirajiunnn..
Hari ini keluarga besar kami sedang berduka cita yang sedalam-dalamnya atas meninggalnya adik tercinta kami yang bernama Sari Mutia Binti Lukman Masri.

Jam baru menunjukkan pukul 02.00 a. m, mayoritas masyarakat pasti sedang menikmati tidur dan terbuai dalam mimpi indahnya. Tapi tidak dengan keluarga kami, pagi ini serasa dunia sedang tidak bersahabat, ada perasaan resah dan gelisah yang sedang menghantui kami semuanya. Adik kami yang hampir sebulan ini terbujur kaku lemah di tempat tidur, malam ini seperti memberi isyarat kalau dia akan berpulang ke pangkuan sang khalik mengikuti jejak kakak sepupunya yang sudah duluan berpulang 2 tahun yang lalu di usia nya yang masih sangat muda dan sedang menikmati indahnya dunia perkuliahan yang hampir saja selesai tinggal menunggu jadwal sidang, tetapi Allah punya rencana yang lebih indah dari itu.

Tepat pukul 03.00 a. m kami semua terjaga untuk melihat kondisi adik kami yang sedang drop, sebelum tidur tadi sekitar jam 12 malam dia sempat meminta bantuan ibu nya untuk ke kamar mandi , selesai dari kamar mandi dia tertidur kembali dengan senyum manis yang masih terukir indah di wajahnya. Tiba-tiba tertengar suara batuk yang sudah tidak asing di telinga kami, suara batuk itu semakin lama semakin kuat sehingga tanpa ada yang membangunkan, kami terbangun dengan sendirinya. Mata ini langsung tertuju kepada adik kami yang sedang sakit, sekilas terlihat dia baik-baik saja sambil mulut nya bergetar seperti sedang melafalkan sesuatu, dengan menguatkan diri masing-masing kami pun berusaha untuk diam seribu bahasa sambil ibunya membisikkan kalimat syahadat supaya adinda kami bisa jalan dengan tenang. Tepat pukul 05.15 a. m selesai azan dikumandangkan di mesjid pelan-pelan mata dan mulut nya tertutup, nafas nya perlahan-lahan telah berhenti, dan akhirnya dekat jantung nya benar-benar berhenti berdetak. Semua menangis histeris mencoba melepaskan nya dengan tenang. Selamat jalan adik ku, hari ini telah sampai janji mu dengan sang khalik.

Selesai sholat subuh mikrofon meunasah berbunyi memberitahukan pengumuman tentang meninggalnya adik kami. Sekitar pukul 07.00 a.m tetangga dan masyarakat disekitar mulai berdatangan melayat ke rumah kami yang sedang berduka. Masyarakat bergotong royong bersama-sama membuatkan tratak untuk para tamu berteduh nantinya, ada yang disibukkan dengan membersihkan pekarangan rumah dan ada juga yang mengurusi pemakaman, sedangkan pihak keluarga dan aparat kampung mempersiapkan segala sesuatu yang di perlukan untuk menunaikan fardu kifayah kepada adik kami. Masyarakat bahu membahu saling membantu hingga ke pemakaman dan menyelesaikan seluruh fardhu kifayah adik kami dengan sempurna.. Setelah selesai shalat dhuhur saya bersiap-siap untuk memjemput dua orang adik saya di Dayah Raudhatul Ma'arif Cot Trueng, alhamdulillah proses penjemputan izin kali ini sangat mudah. Kami pun pulang bersama-sama dengan L300 dan sampai ke rumah selesai sholat magrib. Setibanya kami di rumah tahlilan malam pertama pun sudah di mulai.
Dear Stemians doakan adik kami husnul khatimah, dan Allah ampunkan segala dosanya. 🤝🤲

IMG_20210826_071830.jpg
Masyarakat saling bergotong royong dan bekerja sama mempersiapkan segala sesuatu yang diperlukan.

IMG_20210826_105434.jpg

IMG_20210827_171430.jpg

IMG_20210826_110845.jpg

IMG_20210826_174310.jpg
Menjemput adik-adik di pesantren

IMG_20200718_164544.jpg
In Memoriam with you wanita bercadar ku

Sejatinya kita semua akan berpulang kepada-Nya, hanya masalah waktu, itupun hanya Allah yang tau. Tugas kita adalah mempersiapkan amal kebjikan sebanyak-banyak nya untuk dapat berjumpa dengan sang khalik dalam keadaan yang di ridhoi oleh -Nya.. Aminn

Thanks to read and vote..
Forgive me to all mistake in this writing.

Thanks a lot of :
@anroja
@ernaerningsih
@radjasalman
@el-nailul
@nazarul

Regard
@hafidzah20
About me

Sort:  
 4 years ago 

Postingan ini telah dihargai oleh @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info tentang Steemit dan kontes.

Kami ikut berdukacita atas meninggalnya adik Anda.


Anroja

 4 years ago 

Terimakasih bg 😭