The Diary Game [05/04/2025] : Memasang Pintu Pagar Kantor dan Berita Duka Meninggalnya Ulama Kami
Setelah bulan suci Ramadan selesai dan hari raya Idul Fitri juga adalah selesai maka rutinitas setiap pagi dengan berolahraga kembali saya lanjutkan Pagi ini saya kembali mengajak kedua anak saya yang paling kecil Faqih dan Sahara untuk ikutan berolahraga pagi dengan saya menyusuri lorong-lorong di desa kami menghirup udara yang segar dengan pepohonan yang menghijau di sepanjang jalan.
Sekitar jam 10.00 pagi saya bersama Faqih dan Fatih pergi ke kantor untuk menemani Bang Imran untuk memasang pintu pagar besi yang sudah lama siap beliau buat rencana semula pintu pagar tersebut akan kami pasang dalam bulan suci Ramadan namun mengingat beberapa hal Akhirnya saya putuskan untuk memasangnya setelah hari raya Idul Fitri dan saat ini masih dalam hari libur atau cuti bersama sehingga belum ada aktivitas di kantor.
Sekitar jam 11.00 pagi semuanya selesai dan kami pulang dalam perjalanan pulang saya mampir di tempat Bang Manan yang menjual semangka yang katanya berasal dari Sumatera Utara semangka merupakan buah favorit bagi saya dan anak-anak saya Apalagi dalam kondisi cuaca yang panas semangka mengandung banyak air sehingga sangat menyegarkan dan baik untuk kesehatan.
Selesai membeli semangka saya segera pulang ke rumah mengingat belum masuk waktunya zuhur saya memanfaatkan waktu yang tersisa untuk membersihkan halaman belakang rumah setelah mengumpulkan sampah di tempat pembakaran sampah kemudian saya membakarnya agar tidak berserakan dan setelah itu saya segera mandi dan bersiap-siap menunaikan salat zuhur.
Sore harinya saya bersama anak-anak berbelanja di toko Alfamart selain membeli Pampers untuk ayah saya juga membeli berapa jenis makanan dan minuman Rencananya kami mau menikmati suasana sore hari di laut Pelangi namun dalam perjalanan saya mendapat telepon dari istri dan juga dari beberapa kawan yang mengabarkan berita duka yaitu ulama kami yang juga pimpinan pondok pesantren di mana anak saya Pondok meninggal dunia yaitu Abi Abdul Gani.
Akhirnya Saya membatalkan rencana untuk menikmati suasana sore di laut, saya segera pulang ke rumah kemudian saya menuju ke pondok pesantren kediaman Abi Abdul Gani di desa klok Ketika saya tiba sudah ramai warga yang datang melayat baru saja beliau meninggal secara tiba-tiba tanpa mengalami sakit atau perawatan di rumah sakit sebelum beliau meninggal.
Karena sudah hampir magrib saya pulang ke rumah dan mendapat pengumuman rencananya salat jenazah baru akan dilaksanakan malam hari setelah salat isya dan besoknya baru beliau akan dimakamkan setelah salat Isya saya kembali ke pondok kediaman Abi Abdul Gani suasana sudah sangat ramai sekitar setengah jam menunggu akhirnya pelaksanaan salat jenazah dimulai saya segera melaksanakan salat jenazah bersama jamaah yang lainnya yang sangat banyak jumlahnya selesai sholat jenazah saya kembali ke rumah untuk beristirahat.
Demikian Diary kegiatan harian saya, semoga bermanfaat untuk semuanya, terima kasih kepada sahabat semuanya yang berkenan membaca dan memberikan dukungan untuk saya dan khususnya kepada Admin dan Moderator Steem SEA @anroja
Best Regard,
@abialfatih
Saya Mengajak Sahabat Semua untuk mendukung dan memilih @pennsif.witness di Link berikut : https://steemlogin.com/sign/account-witness-vote?witness=pennsif.witness&approve=1

Saya Mengajak Sahabat Semua untuk mendukung dan memilih @pennsif.witness di Link berikut : https://steemlogin.com/sign/account-witness-vote?witness=pennsif.witness&approve=1
Congratulations, your post has been upvoted by @scilwa, which is a curating account for @R2cornell's Discord Community. We can also be found on our hive community & peakd as well as on my Discord Server
Felicitaciones, su publication ha sido votado por @scilwa. También puedo ser encontrado en nuestra comunidad de colmena y Peakd así como en mi servidor de discordia