MANUSIA PERAHU DIPANTAI KUALA RAJA

Nasib etnis muslim Rohingya begitu tragis akibat kebiadaban penguasa militer dan pihak Budha Myanmar (sebelumnya disebut Birma dengan beras Rangon nya).
Tadi sore sejumlah 78 orang kaum muslim Rohingya terdiri dari lelaki, wanita dan anak anak dengan menumpang sebuah boat ukuran besar dengan tujuan negara yang mau memberikan suaka kepada mereka, terdampar di pantai Kuala Raja Kecamatan Kuala Kabupaten Bireuen.
merekapun disambut oleh penduduk setempat dengan ramah seolah mereka itu menemukan kembali keluarganya, dalam penyambutan tamu apalagi seiman orang aceh memang tidak diragukan lagi dari dulu hingga sekarang, aceh sangat ramah dengan tamu luar apalagi ini adalah saudara seiman yang tertindas di negaranya.

Beberapa jam kemudian setelah warga setempat melakukan evakuasi lalu mereka dijemput oleh pihak berwenang untuk dipindahkan ketempat yang layak untuk ditempati yaitu di bawa ke gedung SKB Bireuen di kawasan Cot Gapu gampong Geulanggang Baro Kecamatan Kota Juang Bireuen.



Ketika masih berada di pantai Kuala Raja telah diberikan bantuan makanan dan obat obatan kepada mereka, sebagai bentuk kepedulian pemkab dan warga Bireuen. Dengan kata lain melaksanakan ukhuwah Islamiyah kepada sesama muslim.


sesampai digedung SKB Bireuen disambut oleh Bupati Bireuen untuk ditempatkan ditempat yang layak,kondisi mereka sangat lemah karena beberapa hari terombang -ombing dilaut lepas, dan semoga mereka dapat perhatian dari orang - orang yang mau membantu mereka.
SELAMAT DATANG SAUDARA KAMI.
SALAM HANGAT @jhonpower