Jeruk nipis dan jeruk purut memiliki persamaan dan perbedaan.
Assalamualaikum warahmatullahi warabakatuh
Bertemu kembali dengan saya @sriiza. tapi tidak lupa menyapa sahabat semua yang ada di steemiant, semoga hari ini kalian sehat dan berbahagia selalu. Hari ini saya akan berbagi sedikit ilmu tentang jeruk nipis dan jeruk perut serta kegunaannya dan manfaatnya.
1. Jeruk Nipis (Citrus aurantiifolia.) |
---|
Jeruk nipis di halaman rumah mamaku
Ciri-ciri pohon Jeruk nipis adalah:
🔴 Memiliki tinggi sekitaran 3 - 6 meter diatas permukaan tanah.
🔴Memiliki batang berkayu yang tergolong keras dengan kulit luarnya terlihat kusam dan tua.
🔴 daun jeruk nipis berbentuk jorong dan ada hingga terlihat bundar. sedangkan di tepi daun memiliki gerigil kecil-kecil
🔴bunga jeruk nipis umumnya berwarna putih.
🔴 Memiliki buah yang berbentuk bulat, warna kulit luar jeruk nipis berwarna hijau.
🔴memiliki akar tunggang.
🔴memiliki biji yang berbentuk bulat oval
🔴 memiliki rasa buah asam yang sangat khas serta kecut.
Jeruk nipis memiliki banyak manfaat serta Kegunaannya dalam kehidupan sehari-hari.
- untuk kesehatan
Jeruk nipis sangat banyak memiliki manfaat bagi kesehatan yaitu
🔸Dapat meningkatkan kekebalan tubuh
🔸Dapat mencegah penyakit kanker
🔸Dapat mencegah penyakit diabetes
🔸Dapat mencegah penyakit anemia
🔸Dapat membantu menurunkan berat badan.
🔸Dapat membantu mengobati batuk
🔸Dapat membantu kesehatan kulit
🔸Dapat mencegah kesehatan Jantung.
🔸Dapat Mencegah penyakit batu ginjal
Untuk bahan masakan karena Jeruk nipis dapat di gunakan untuk bahan masak karena jeruk nipis dapat memberikan rasa asam pada makanan.
Untuk Perawatan kecantikan karena jeruk nipis berguna untuk di buat maskeran serta dapat mencerahkan kulit muka yang telah mati.
Untuk alat pembersih karena jeruk nipis banyak di gunakan untuk membersihkan alat-alat dapur.
Dalam jeruk nipis banyak mengandung asam sitrat yang tinggi. sehingga rasanya yang sangat asam. walaupun jeruk nipis tergolong kedalam buah-buahan tapi jeruk nipis tidak bisa di makan secara langsung.
Jeruk nipis juga sering digunakan untuk bahan makanan yang berkuah yang membuat makanan tersebut terasa lezat seperti soto, Soap, mie dan juga sering di gunakan untuk sambal.
Walaupun jeruk nipis memiliki ukuran yang kecil, menambahkan perasaan jeruk nipis kedalam beberapa makanan dan minuman ternyata dapat membantu memenuhi kebutuhan mineral dan vitamin setiap hari.
Kandungan Nutrisi Jeruk Nipis
Berikut ini kandungan nutrisi yang terdapat dalam 67 gram jeruk nipis:
🟣Kalori: 20 kkal.
🟣Karbohidrat: 7 gram.
🟣Protein: 0,5 gram.
🟣Serat: 1,9 gram.
🟣Vitamin C: Memenuhi 22 persen
🟣kebutuhan harian.
🟣Zat besi: Memenuhi 2 persen kebutuhan harian.
🟣Kalsium: Memenuhi 2 persen kebutuhan harian.
🟣Vitamin B6: Memenuhi 2 persen kebutuhan harian.
🟣Thiamin: Memenuhi 2 persen kebutuhan harian.
🟣Potasium: Memenuhi 1 persen kebutuhan harian.
Selain itu, jeruk ini juga mengandung nutrisi lainnya, seperti riboflavin, niacin, folat, fosfor, natrium, tembaga, kalium, hingga magnesium.
2. Jeruk purut nama lain adalah ( Citrus Hystrix) |
---|
Photo ini milik saya sendiri, Jeruk purut yang ada di rumahku |
Ciri-ciri pohon jeruk purut adalah
- Jeruk purut memiliki ketinggian diantara 3-5 meter diatas permukaan tanah.
- Daun jeruk purut bewarna hijau gelap dan berbentuk oval, dipinggir daun bergerigi serta mempunyai aroma yang sangat khas saat di remas-remas.
- Batang jeruk purut biasanya memiliki duri serta bewarna kecokelatan keabu-abuan.
- mempunyai bunga berwarna putih dan tumbuhnya di ketiak daun.
- memiliki buah yang berbentuk oval serta berkerut-kerut. serta memiliki kulit buah bewarna hijau.
- Mempunyai akar yang tumbuh sangat dalam sehingga sangat kuat dalam menopang batangnya fungsinya untuk menyerap zat air dan nutrisi yang berada dalam tanah.
Tanaman jeruk purut sering ditanam untuk dimanfaat daun serta buahnya untuk keperluan kulineran serta untuk obat.
Manfaat jeruk perut antara lain adalah
- untuk Kesehatan jeruk perut mempunyai vitamin C yang dapat membantu kekebalan tubuh, dapat membantu penyembuhan luka , dan memiliki sifat antioksidan.
- Sebagai obat tradisional, daun serta buah jeruk perut sering digunakan untuk menyembuhkan pencernaan, batuk serta flu
- Dapat dijadikan pembersih alami yaitu mengambil minyak jeruk purut untuk dijadikan penyegar ruangan dan juga dijadikan sebagai pembersih alami.
- Jeruk purut dapat mengatasi kulit muka yang mengalami jerawatan.
- Dapat digunakan dalam mengusir serangga karena memiliki buah dan daun yang memiliki aroma khas.
Gambar buah jeruk purut
Maka dari itu tanaman jeruk purut banyak di cari dan memiliki nilai jual yang sangat tinggi. baik digunakan untuk kulineran dan di jadikan obat tradisional.
Jeruk Nipis dan jeruk purut memiliki persamaan dan perbedaan antara lain:
1. Persamaan
♦️jeruk nipis dan Jeruk purut termasuk kedalam keluarga Rutaceae
♦️ Jeruk nipis dan jeruk Purut memiliki rasa yang sangat asam sehingga sering di populerkan dalam masakan.
♦️Jeruk nipis dan jeruk perut sering buat sebagai bahan tambahan bahan masakan, minuman dan juga bahan obat tradisional.
2. Perbedaannya adalah
♦️Ukuran jeruk nipis biasanya berukuran kecil dan bulat sedangkan jeruk purut lebih besar dan mempunyai buah yang agak oval.
♦️ Kulit jeruk nipis lebih halus di bandingkan dengan jeruk purut yang lebih kasar dan berkerut.
♦️Jeruk purut memiliki aroma yang sangat kental dan khas serta sering di gunakan dalam makanan khas Asia tenggara.
♦️Jeruk nipis memiliki kandungan yang lebih tinggi dibandingkan jeruk purut sedangkan jeruk perut memiliki kandungan vitamin C
♦️Kulit jeruk peruk sering digunakan untuk tambahan makan sedangan kulit jeruk nipis tidak bisa di gunakan dalam masakan.
Antara jeruk nipis dan jeruk purut memiliki keunikan masing-masing dalam penggunaan di dalam kulineran.
Sebelum tidur saya sering mengkonsumsi air hangat di tambah garam sedikit serta tambahin jeruk nipis dapat meningkatkan stamina sehingga mampu membuat suasana menjadi lebih baik serta mampu mengecilkan perut. dan menyembuhkan sariawan.
Sekian informasi yang dapat saya berikan. terimakasih banyak untuk sahabat steemiant semoga bisa menjadi pembelajaran buat kita semua. dan dapat memberikan manfaat buat kita semua. byee...byeee
Wassalam
@sriiza
Thank you for publishing a post on the Hot News Community, make sure you :
Semoga pulih lebih cepat dan masa pemulihan berjalan dengan lancar.
Verified by : @fantvwiki
terimakasih banyak atas verifikasinya @fantvwiki
Ternyata banyak juga manfaat jeruk perut ya buk.
Jeruk perut baunya sangat menyengat ,bau jeruk perut identik dengan orang meninggal karna memandikannya dengan menggunakan jeruk perut.
Tengah malam pantang bau jeruk perut labgsung kaboorrr. .😅
Sukses terus buk sri.
kirain saya aja yang takut dengan wangi jeruk perut. rupanya ada kawan saya. benar sekali baunya yang menyengat karena prat yang keluar dari kulitnya.
Terimakasih banyak telah mampir di postingan saya. sukses juga buat anda. good job.